Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Four Seasons Hotel and Resorts

Profil Four Seasons Hotel and Resorts | Merdeka.com

Four Seasons Hotels and Resorts, Inc. merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang penyedia layanan perhotelan yang berpusat di Toronto, Ontario, Kanada. Perusahaan ini telah membawahi beberapa jaringan perhotelan dengan label Four Seasons Hotels yang terkenal dengan reputasinya sebagai salah satu hotel bintang lima mewah di dunia. Bahkan majalah Travel + Leisure dan Zagat Survey telah menempatkan Four Seasons Hotels pada peringkat ke-89 dalam jajaran hotel termewah di dunia. Selain predikat tersebut, Four Seasons Hotels, Inc. juga telah berhasil dinobatkan sebagai salah satu perusahaan terbaik dengan diraihnya "100 Best Companies to Work For" dari Fortune sejak tahun 1998.

Perkembangan Four Seasons Hotels saat ini tak lepas dari kisah Isadore Sharp atau yang biasa dipanggil Issy dalam memasuki industri perhotelan untuk pertama kalinya. Dibantu oleh arsitek muda yang telah merancang hotel pertamanya tersebut, akhirnya hotel Four Seasons dibuka untuk pertama kalinya pada musim semi  tahun 1961 di Toronto, Kanada. Pada awalnya hotel ini menyediakan layanan 125 kamar dengan ciri khas Four Seasons dengan layanan eksklusif. Pada era tahun 1970-an, Four Seasons telah berhasil melebarkan sayap usahanya dengan membuka cabang internasional pertama di London, Inggris. Sejak inilah dimulai ekspansi Four Seasons Hotels yang kini telah tumbuh di seluruh dunia. Beberapa tahun setelah itu, Four Seasons kembali membuka cabang hotel yang terletak di San Francisco, Washington, DC dan Chicago, Amerika Serikat.

Periode tahun 1980-an, Four Seasons kembali gencar melakukan peluncuran hotel cabang yang sekarang dilakukan di belasan kota di Amerika Serikat termasuk Philadelphia, Boston, Dallas serta Los Angeles. Dengan inilah Four Seasons berencana untuk merubah wajahnya dari sebuah hotel yang dikelola operator menjadi sebuah perusahaan yang dikelola oleh manajemen. Dengan konsep baru ini memungkinkan Four Seasons untuk semakin memperluas dalam layanan perhotelan yang berkualitas tinggi. Perusahaan nyatanya tak henti-henti untuk melakukan inovasi terbaru untuk memanjakan konsumen hotel. Terbukti pada tahun 1990-an Four Seasons mulai merambah bisnis resort yang menawarkan layanan dan fasilitas yang luar biasa bagi pengunjung. Hal ini direalisasikan dengan mulai diperkenalkannya Four Seasons untuk sejumlah tujuan besar di Eropa dan Asia.

Memasuki era tahun 2000-an, Four Seasons telah mendapat pengakuan secara global seiring dengan perluasan properti yang berhasil mencakup semua benua, kecuali Antartika. Selain itu Four Seasons juga berkembang melalui  Four Seasons Private Residences, Residence Clubs serta beberapa merek Four Seasons lainnya. Pada tahun 2006, Four Seasons dimasukkan dalam Robb Report dengan predikat merek eksklusif sepanjang masa yang di antaranya terdapat 20 ikon yang terkenal seperti Rolls-Royce, Ferrari, Cartier, Tiffany, Louis Vuitton, Armani, Glenlivet, Château Lafite Rothschild, dan salah satunya terdapat nama Four Seasons. Selain itu di tahun yang sama, Four Seasons juga membuka Pusat Pertunjukan Seni yang menampung para seniman opera dan balet Kanada yang terletak di kota kelahiran Four Seasons yakni Toronto.

Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

Profil

  • Nama Lengkap

    Four Seasons Hotel and Resorts

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Toronto, Ontario, Kanada

  • Biografi

    Four Seasons Hotels and Resorts, Inc. merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang penyedia layanan perhotelan yang berpusat di Toronto, Ontario, Kanada. Perusahaan ini telah membawahi beberapa jaringan perhotelan dengan label Four Seasons Hotels yang terkenal dengan reputasinya sebagai salah satu hotel bintang lima mewah di dunia. Bahkan majalah Travel + Leisure dan Zagat Survey telah menempatkan Four Seasons Hotels pada peringkat ke-89 dalam jajaran hotel termewah di dunia. Selain predikat tersebut, Four Seasons Hotels, Inc. juga telah berhasil dinobatkan sebagai salah satu perusahaan terbaik dengan diraihnya "100 Best Companies to Work For" dari Fortune sejak tahun 1998.

    Perkembangan Four Seasons Hotels saat ini tak lepas dari kisah Isadore Sharp atau yang biasa dipanggil Issy dalam memasuki industri perhotelan untuk pertama kalinya. Dibantu oleh arsitek muda yang telah merancang hotel pertamanya tersebut, akhirnya hotel Four Seasons dibuka untuk pertama kalinya pada musim semi  tahun 1961 di Toronto, Kanada. Pada awalnya hotel ini menyediakan layanan 125 kamar dengan ciri khas Four Seasons dengan layanan eksklusif. Pada era tahun 1970-an, Four Seasons telah berhasil melebarkan sayap usahanya dengan membuka cabang internasional pertama di London, Inggris. Sejak inilah dimulai ekspansi Four Seasons Hotels yang kini telah tumbuh di seluruh dunia. Beberapa tahun setelah itu, Four Seasons kembali membuka cabang hotel yang terletak di San Francisco, Washington, DC dan Chicago, Amerika Serikat.

    Periode tahun 1980-an, Four Seasons kembali gencar melakukan peluncuran hotel cabang yang sekarang dilakukan di belasan kota di Amerika Serikat termasuk Philadelphia, Boston, Dallas serta Los Angeles. Dengan inilah Four Seasons berencana untuk merubah wajahnya dari sebuah hotel yang dikelola operator menjadi sebuah perusahaan yang dikelola oleh manajemen. Dengan konsep baru ini memungkinkan Four Seasons untuk semakin memperluas dalam layanan perhotelan yang berkualitas tinggi. Perusahaan nyatanya tak henti-henti untuk melakukan inovasi terbaru untuk memanjakan konsumen hotel. Terbukti pada tahun 1990-an Four Seasons mulai merambah bisnis resort yang menawarkan layanan dan fasilitas yang luar biasa bagi pengunjung. Hal ini direalisasikan dengan mulai diperkenalkannya Four Seasons untuk sejumlah tujuan besar di Eropa dan Asia.

    Memasuki era tahun 2000-an, Four Seasons telah mendapat pengakuan secara global seiring dengan perluasan properti yang berhasil mencakup semua benua, kecuali Antartika. Selain itu Four Seasons juga berkembang melalui  Four Seasons Private Residences, Residence Clubs serta beberapa merek Four Seasons lainnya. Pada tahun 2006, Four Seasons dimasukkan dalam Robb Report dengan predikat merek eksklusif sepanjang masa yang di antaranya terdapat 20 ikon yang terkenal seperti Rolls-Royce, Ferrari, Cartier, Tiffany, Louis Vuitton, Armani, Glenlivet, Château Lafite Rothschild, dan salah satunya terdapat nama Four Seasons. Selain itu di tahun yang sama, Four Seasons juga membuka Pusat Pertunjukan Seni yang menampung para seniman opera dan balet Kanada yang terletak di kota kelahiran Four Seasons yakni Toronto.

    Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya