Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Advanced Micro Devices

Profil Advanced Micro Devices | Merdeka.com

Advanced Micro Devices, Inc. atau yang biasa dikenal dengan AMD merupakan salah satu perusahaan semikonduktor yang berpusat di California, Amerika Serikat. Perusahaan ini mengembangkan prosesor dan teknologi yang terkait dengan komputer untuk pasar konsumen dan komersial. Produk-produk utamanya yakni mikroprosesor, chipset motherboard, prosesor grafis untuk server, workstation dan komputer pribadi, serta sistem aplikasi lainnya.

AMD adalah pemasok mikroprosesor terbesar kedua setelah Intel berdasarkan arsitektur x86 serta menjadi salah satu pemasok terbesar dari unit pengolahan grafis. AMD merupakan satu-satunya pesaing signifikan untuk Intel dalam sektor prosesor (CPU) untuk pasar sentral dalam komputer pribadi. Pada tahun 2006, AMD mengakuisisi ATI yang semakin memperkokoh posisi perusahaan dalam sektor unit prosesor grafis.

AMD berdiri sejak tanggal 1 Mei 1969 oleh sekelompok karyawan dari Fairchild Semiconductor yang termasuk Jerry Sanders III, Ed Turney, John Carey, Sven Simonsen, Jack Gifford, Frank Botte, Jim Giles, dan Larry Stenger.

Pada awal berdirinya, perusahaan ini memulai dengan bisnis logic chips dan kemudian berkembang dengan memasuki bisnis chip RAM sejak tahun 1975. Pada tahun yang sama, AMD juga mengembangkan klon dari mikroprosesor Intel 8080 serta serangkaian elemen prosesor  bit-slice (Am2900, Am29116, Am293xx) yang digunakan dalam berbagai desain komputer mini. Hingga saat ini, AMD terus memberikan inovasi terhadap prosesor AMD 29K dengan RISC. Pada era tahun 1980-an, AMD juga berhasil meluncurkan AMD7910 dan AMD7911 "World Chip" FSK modem yang merupakan salah satu perangkat multi standar hasil pengembangan AMD.

Pada tanggal 24 Juli 2006, AMD mengumumkan rencana untuk mengakuisisi ATI Technologies dengan nilai sebesar 5,4 miliar dollar AS. Dengan hal ini maka semua produk pengolahan grafis perusahaan telah dipasarkan di bawah merek AMD yang mulai diterapkan sejak tahun 2010. Pada bulan Oktober 2008, AMD telah memutuskan untuk berputar haluan dalam operasi manufaktur dalam usaha patungan bernilai miliaran dolar dengan Advanced Technology Investment Co yang merupakan sebuah perusahaan investasi yang dibentuk oleh Pemerintah Abu Dhabi. Proyek baru ini kemudian dikenal dengan GlobalFoundries Inc. Dengan terjalinnya kerjasama ini memungkinkan AMD untuk lebih fokus dalam desain chip.

Perusahaan kemudian dibantu oleh mantan eksekutif dari Lenovo yakni Rory Read untuk bergabung dengan perusahaan sebagai CEO terhitung sejak bulan Agustus 2011. Pada bulan November 2011 perusahaan memberhentikan lebih dari 10% karyawan yang berada di seluruh divisi perusahaan terkait dengan rencana penghematan biaya dalam pengembangan perangkat keras komputer daya rendah. Selanjutnya memasuki awal tahun 2012, AMD telah mengakuisisi produsen server daya rendah yakni SeaMicro sebagai strategi dalam pengembalian pangsa pasar dalam industri chip server. Hingga saat ini, perusahaan telah hadir di lebih dari 50 negara yang tersebar di seluruh dunia dengan bantuan lebih dari 10.000 orang karyawan yang berdedikasi dalam pengoperasian di hampir dari 500 pabrik.

Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

Last update: 8/10/2013  16:00

[gie]

Profil

  • Nama Lengkap

    Advanced Micro Devices

  • Alias

    AMD

  • Agama

  • Tempat Lahir

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Sunnyvale, California, Amerika Serikat

  • Biografi

    Advanced Micro Devices, Inc. atau yang biasa dikenal dengan AMD merupakan salah satu perusahaan semikonduktor yang berpusat di California, Amerika Serikat. Perusahaan ini mengembangkan prosesor dan teknologi yang terkait dengan komputer untuk pasar konsumen dan komersial. Produk-produk utamanya yakni mikroprosesor, chipset motherboard, prosesor grafis untuk server, workstation dan komputer pribadi, serta sistem aplikasi lainnya.

    AMD adalah pemasok mikroprosesor terbesar kedua setelah Intel berdasarkan arsitektur x86 serta menjadi salah satu pemasok terbesar dari unit pengolahan grafis. AMD merupakan satu-satunya pesaing signifikan untuk Intel dalam sektor prosesor (CPU) untuk pasar sentral dalam komputer pribadi. Pada tahun 2006, AMD mengakuisisi ATI yang semakin memperkokoh posisi perusahaan dalam sektor unit prosesor grafis.

    AMD berdiri sejak tanggal 1 Mei 1969 oleh sekelompok karyawan dari Fairchild Semiconductor yang termasuk Jerry Sanders III, Ed Turney, John Carey, Sven Simonsen, Jack Gifford, Frank Botte, Jim Giles, dan Larry Stenger.

    Pada awal berdirinya, perusahaan ini memulai dengan bisnis logic chips dan kemudian berkembang dengan memasuki bisnis chip RAM sejak tahun 1975. Pada tahun yang sama, AMD juga mengembangkan klon dari mikroprosesor Intel 8080 serta serangkaian elemen prosesor  bit-slice (Am2900, Am29116, Am293xx) yang digunakan dalam berbagai desain komputer mini. Hingga saat ini, AMD terus memberikan inovasi terhadap prosesor AMD 29K dengan RISC. Pada era tahun 1980-an, AMD juga berhasil meluncurkan AMD7910 dan AMD7911 "World Chip" FSK modem yang merupakan salah satu perangkat multi standar hasil pengembangan AMD.

    Pada tanggal 24 Juli 2006, AMD mengumumkan rencana untuk mengakuisisi ATI Technologies dengan nilai sebesar 5,4 miliar dollar AS. Dengan hal ini maka semua produk pengolahan grafis perusahaan telah dipasarkan di bawah merek AMD yang mulai diterapkan sejak tahun 2010. Pada bulan Oktober 2008, AMD telah memutuskan untuk berputar haluan dalam operasi manufaktur dalam usaha patungan bernilai miliaran dolar dengan Advanced Technology Investment Co yang merupakan sebuah perusahaan investasi yang dibentuk oleh Pemerintah Abu Dhabi. Proyek baru ini kemudian dikenal dengan GlobalFoundries Inc. Dengan terjalinnya kerjasama ini memungkinkan AMD untuk lebih fokus dalam desain chip.

    Perusahaan kemudian dibantu oleh mantan eksekutif dari Lenovo yakni Rory Read untuk bergabung dengan perusahaan sebagai CEO terhitung sejak bulan Agustus 2011. Pada bulan November 2011 perusahaan memberhentikan lebih dari 10% karyawan yang berada di seluruh divisi perusahaan terkait dengan rencana penghematan biaya dalam pengembangan perangkat keras komputer daya rendah. Selanjutnya memasuki awal tahun 2012, AMD telah mengakuisisi produsen server daya rendah yakni SeaMicro sebagai strategi dalam pengembalian pangsa pasar dalam industri chip server. Hingga saat ini, perusahaan telah hadir di lebih dari 50 negara yang tersebar di seluruh dunia dengan bantuan lebih dari 10.000 orang karyawan yang berdedikasi dalam pengoperasian di hampir dari 500 pabrik.

    Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

    Last update: 8/10/2013  16:00

    [gie]

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya