Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Hiroshi Aoyama

Profil Hiroshi Aoyama, Berita Terbaru Terkini | Merdeka.com

Hiroshi Aoyama adalah pembalap motoGP asal Jepang. Hiroshi mulai dikenalkan pada dunia balap oleh ayahnya sejak usia 5 tahun pada kejuaraan Pocketbike. Ia pun tertarik dengan balap motor dan mulai berlatih sehingga setahun kemudian Hiroshi mampu turun dalam kejuaraan tersebut. Selain Pocketbike, Hiroshi kecil juga terjun di ajang minibike, motocross, maupun dirt-tracks.

Hiroshi memiliki adik kandung yang juga berprofesi sebagai pembalap, Shuhei Aoyama. Shuhei pernah membalap di World Grand Prix 250cc dan juga World Superbike. Sama seperti adiknya, Hiroshi juga sempat turun di ajang World Grand Prix di kelas 250cc sebelum akhirnya ia mampu mengikuti kejuaraan motoGP World Grand Prix mulai tahun 2010 bersama tim Honda.

Penggemar aktor Bruce Lee ini pernah menjadi juara dunia dalam World Grand Prix kelas 250cc di tahun 2009. Hal tersebut membuatnya dapat naik ke kelas motoGP di musim selanjutnya. Meskipun demikian, Hiroshi belum mampu menunjukkan performa terbaiknya dalam kejuaraan motoGP selama dua musim yang diikutinya.

Profil

  • Nama Lengkap

    Hiroshi Aoyama

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Ichihara-shi, Chiba, Jepang

  • Tanggal Lahir

    1981-10-25

  • Zodiak

    Scorpion

  • Warga Negara

    Jepang

  • Saudara

    Shuhei Aoyama

  • Biografi

    Hiroshi Aoyama adalah pembalap motoGP asal Jepang. Hiroshi mulai dikenalkan pada dunia balap oleh ayahnya sejak usia 5 tahun pada kejuaraan Pocketbike. Ia pun tertarik dengan balap motor dan mulai berlatih sehingga setahun kemudian Hiroshi mampu turun dalam kejuaraan tersebut. Selain Pocketbike, Hiroshi kecil juga terjun di ajang minibike, motocross, maupun dirt-tracks.

    Hiroshi memiliki adik kandung yang juga berprofesi sebagai pembalap, Shuhei Aoyama. Shuhei pernah membalap di World Grand Prix 250cc dan juga World Superbike. Sama seperti adiknya, Hiroshi juga sempat turun di ajang World Grand Prix di kelas 250cc sebelum akhirnya ia mampu mengikuti kejuaraan motoGP World Grand Prix mulai tahun 2010 bersama tim Honda.

    Penggemar aktor Bruce Lee ini pernah menjadi juara dunia dalam World Grand Prix kelas 250cc di tahun 2009. Hal tersebut membuatnya dapat naik ke kelas motoGP di musim selanjutnya. Meskipun demikian, Hiroshi belum mampu menunjukkan performa terbaiknya dalam kejuaraan motoGP selama dua musim yang diikutinya.

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

    1987, mengikuti kejuaraan Pocketbike
    1995, mengikuti kejuaraan Minibike
    1996-1997, menjuarai Kanto District Minibike
    1998, runner-up Tsukuba Championship kelas 125cc dan peringkat ke-7 Tsukuba Production Class kelas 250cc
    1999, menempati peringkat ke-11 dalam All Japan Championship kelas 125cc dengan mengendarai Honda
    2000, runner-up dalam All Japan Championship kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2001, menempati peringkat ke-8 dalam All Japan Championship kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2002, runner-up dalam All Japan Championship kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2003, menjuarai All Japan Championship kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2004, menempati peringkat ke-6 dalam World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2005, menempati peringkat ke-4 dalam World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2006, menempati peringkat ke-4 dalam World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai KTM
    2007, menempati peringkat ke-6 dalam World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai KTM
    2008, menempati peringkat ke-7 dalam World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai KTM
    2009, menjuarai World Grand Prix kelas 250cc dengan mengendarai Honda
    2010, debut pertama dalam MotoGP World Grand Prix dengan mengendarai Honda
    2011, menempati peringkat ke-10 dalam MotoGP World Grand Prix dengan mengendarai Honda

Geser ke atas Berita Selanjutnya