Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

R.K. Narayan

Profil R.K. Narayan | Merdeka.com

Narayan dilahirkan pada tanggal 10 Oktober 1906 di Madras, India dengan nama lengkap Rasipuram Krishnaswami Iyer Narayanaswami. Sejak kecil Narayan diasuh oleh neneknya dan hanya sesekali bertemu orang tua dan saudaranya.Narayan menghabiskan 8 tahun masa kecilnya dengan bersekolah di Lutheran Mission School di Madras.Dia juga sempat meneruskan sekolah di CRC High School.Saat Ayahnya menjabat sebagai kepala sekolah di Maharaja High School,Narayan mulai tinggal dengan orang tuanya di Mysore dan meneruskan sekolah disana.Di Mysore pulalah Narayan melanjutkan studinya di Universitas Mysore hingga lulus menjadi seorang sarjana.
Pada tahun 1935 selepas masa pendidikannya, Narayan mulai menunjukkan ketertarikannya di dunia menulis. Bersama dengan diterbitkannya buku pertamanya yang berjudul Swami and Friends, Narayan memulai karirnya di dunia menulis.Swami and Friends bercerita tentang kota Fiksi,Malgudi yang merupakan suatu potret kota India yang unik.Sebagian besar dari novel yang di  tulis oleh Narayan dibawakan dengan bahasa sederhana yang sarat dengan humor.Topik yang di usungpun kebanyakan tentang kehidupan manusia dalam bertahan hidup di dunia.
Selama sejarahnya dalam berkarir di dunia menulis, Narayan sudah berhasil mendapatkan beberapa penghargaan bergengsi di India. Penghargaan pertamanya adalah Sahitya Akademi Award pada tahun 1958. Penghargaan ini memberikan gelar pada buku Narayan yang berjudul The Guide. Pada tahun 1964, Narayan berhasil memenangkan penghargaan dari Padma Bhushan. Tak hanya prestasi dalam negeri, kepiawaian Narayan dalam menulis juga di akui oleh Amerika. Pada tahun 1982, Narayan direkrut menjadi anggota dari Departemen dan Akademi Satra di Amerika. Dengan segala penghargaan yang di dapat, Narayan tidak pernah berhenti untuk berprestasi, dia bahkan diangkat sebagai guru besar di universitas Delhi, Universitas Mysore dan Universitas Leeds.
 
Riset dan analisa oleh Eko Setiawan   

Profil

  • Nama Lengkap

    R.K. Narayan

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Madras

  • Tanggal Lahir

    1906-10-10

  • Zodiak

    Balance

  • Warga Negara

    India

  • Biografi

    Narayan dilahirkan pada tanggal 10 Oktober 1906 di Madras, India dengan nama lengkap Rasipuram Krishnaswami Iyer Narayanaswami. Sejak kecil Narayan diasuh oleh neneknya dan hanya sesekali bertemu orang tua dan saudaranya.Narayan menghabiskan 8 tahun masa kecilnya dengan bersekolah di Lutheran Mission School di Madras.Dia juga sempat meneruskan sekolah di CRC High School.Saat Ayahnya menjabat sebagai kepala sekolah di Maharaja High School,Narayan mulai tinggal dengan orang tuanya di Mysore dan meneruskan sekolah disana.Di Mysore pulalah Narayan melanjutkan studinya di Universitas Mysore hingga lulus menjadi seorang sarjana.
    Pada tahun 1935 selepas masa pendidikannya, Narayan mulai menunjukkan ketertarikannya di dunia menulis. Bersama dengan diterbitkannya buku pertamanya yang berjudul Swami and Friends, Narayan memulai karirnya di dunia menulis.Swami and Friends bercerita tentang kota Fiksi,Malgudi yang merupakan suatu potret kota India yang unik.Sebagian besar dari novel yang di  tulis oleh Narayan dibawakan dengan bahasa sederhana yang sarat dengan humor.Topik yang di usungpun kebanyakan tentang kehidupan manusia dalam bertahan hidup di dunia.
    Selama sejarahnya dalam berkarir di dunia menulis, Narayan sudah berhasil mendapatkan beberapa penghargaan bergengsi di India. Penghargaan pertamanya adalah Sahitya Akademi Award pada tahun 1958. Penghargaan ini memberikan gelar pada buku Narayan yang berjudul The Guide. Pada tahun 1964, Narayan berhasil memenangkan penghargaan dari Padma Bhushan. Tak hanya prestasi dalam negeri, kepiawaian Narayan dalam menulis juga di akui oleh Amerika. Pada tahun 1982, Narayan direkrut menjadi anggota dari Departemen dan Akademi Satra di Amerika. Dengan segala penghargaan yang di dapat, Narayan tidak pernah berhenti untuk berprestasi, dia bahkan diangkat sebagai guru besar di universitas Delhi, Universitas Mysore dan Universitas Leeds.
     
    Riset dan analisa oleh Eko Setiawan   

  • Pendidikan

    • Lutheran Mission School
    • CRC High School
    • Universitas Mysore

  • Karir

  • Penghargaan

    • Sahitya Akademi Award, Tahun 1958
    • Padma Bhushan, Tahun 1964

Geser ke atas Berita Selanjutnya